Mengetahui Masalah Komputer Lewat Beap

Posted by Unknown on Monday 28 January 2013

Beeping Bios Code
Setiap komputer saat ini sudah dilengkapi petunjuk untuk mengatasi kerusakan. Petunjuk yang diberikan kepada kita sebagai pengguna dapat berupa tulisan maupun suara. Jadi setiap kita sebenarnya mampu memperbaiki problem ringan yang ada pada komputer. Hal yang paling sering dihadapi adalah karena masalah dengan hardware.

Untuk itu saya mengajak pembaca untuk menjadi teknisi komputer sebelum benar-benar menyerah dengan kerusakan yang dihadapi. BIOS biasanya akan menyampaikan pesan bunyi ‘bip’ kepada kita ketika saat menghidupkan komputer. Jika Anda dengarkan dengan cermat, Anda akan mendapatkan pola bunyi yang teratur. Pola tersebut sebenarnya merupakan pesan yang disampaikan kepada kita. Baik itu pola bunyi yang menyatakan kerusakan maupun tidak.

Biasanya komputer normal saat melakukan start up atau booting, akan berbunyi 1 ‘bip’. Pesan ini memberitahukan kepada kita bahwa hardware bekerja dengan baik dan komputer berjalan normal. Jika terdengar bunyi yang lain dan tampilan pada layar monitor tidak muncul, berarti komputer anda memiliki masalah. Untuk membantu anda mengenali masalah tersebut, kita dapat menggunakan sebuah utiliti yang disebut Beeping Bios Code.

Mengetahui kerusakan pada cpu

1. CPU MATI
Ditandai dengan keyboard tidak berfungsi --> coba tekan Caps Lock --> perhatikan lampu menyala tidak ---> coba tekan lagi Caps Lock --> perhatikan lampu mati atau tidak . CPU yang bagus salah satunya ditandai berfungsinya caps lock. Apabila caps lock tidak bisa menyala CPU dianggap mati.

2. TERDENGAR BEAP BERULANG
Apabila komputer tidak ada tampilan dan terdengar bunyi beep maka ini ditandai dengan kerusakan pada RAM ( SDRAM, DDR) Kemungkinan :
a. RAM Kurang kencang / kendor
b. RAM MATI
c. RAM kotor . terkena debu

3. TERDENGAR BUNYI BEEP YANG TERUS MENERUS
Bunyi ini berbeda dengan bunyi kerusakan RAM. Pada posisi ini fungsi Caps lock berfungsi dengan baik. Kerusakan ini akibat VGA PCi, VGA AGP atau VGA PCI expres mengalami kerusakan yang disebab kan :
1. Card VGA kurang kencang
2. Card VGA Mati
3. Card VGA kotor

{ 0 comments... read them below or add one }

Post a Comment